Pada Sabtu, 15 Februari 2023 telah dilaksanakan Seminar Nasional. Acara ini merupakan salah satu rangkaian acara dari Ahmad Dahlan Accounting Fair “ADAF #9”. Seminar Nasional dibuka untuk umum sehingga seluruh masyarakat baik mahasiswa/i dari berbagai Universitas maupun masyarakat umum yang telah bekerja dapat mengikuti kegiatan seminar ini, pada tahun ini seminar nasional mengangkat tema “Building Smart and Young Spirit in Technological Developments for the Creative Economy in the 5.0 Era”. Tema ini bertujuan untuk peningat bahwasannya teknologi di zaman sekarang semakin maju sehingga kita selaku pelaku ekonomi harus bisa terus maju kearah yang lebih kreatif.
Pada Seminar Nasional kali ini menghadirkan Bapak Dr. H. Sandiaga Salahudin Uno, B.B.A., M.B.A. sebagai keynote speker dan Bapak Sugiyarto, S.Si., M.Si., Ph.D. selaku pemateri 1, Bapak Drs. Wakhid Slamet Ciptono, M.B.A., M.P.M., Ph.D. selaku pemateri 2, dan Bapak Wijianto, S.Pi., M.Si. selaku pemateri 3. Dan Ibu Lu’lu’ Nafiati, S.E., M.Sc. sebagai moderator untuk mengiringi jalannya acara seminar nasional.
Seminar nasional dibuka dengan penyampaian sambutan dari Bapak Dr. H Sandiaga Salahudin Uno, B.B.A., M.B.A selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia setelah itu dilanjutkan dengan penyampaian materi dari pemateri 1 sampai pemateri 3. Setelah materi selesai dipaparkan sesi tanya jawab dibuka untuk 3 penanya dan dibuka untuk semua peserta dan pertanyaan yang terpilih adalah pertanyaan mengenai seputar Ekonomi Kreatif dan bagaimana kita selaku pelaku ekonomi bisa memajukan usaha ekonomi yang dijalankan.
Setelah seluruh rangkaian acara telah terlaksana, sesi terakhir dari kegiatan ini yaitu memberikan sebuah peghargaan kepada pemateri baik dari pemateri 1 ssampai pemateri 3 yang telah berkontribusi besar dalam kegiatan ini, karena dengan meteri yang disampaikan beliaulah para peserta Seminar Nasional dapat menambah wawasannya mengenai ekonomi kreatif yang harus dijalankan untuk masa yang akan datang.