National Poster Competition

National Poster Competition merupakan kompetisi karya poster berskala nasional yang bertemakan “Inovasi Meningkatkan Minat Masyarakat Terhadap Produk Lokal di Era Milenial”. Kompetisi ini bagian dari rangkaian acara Ahmad Dahlan Accounting Fair #8 “ADAF #8” diselenggarakan untuk meningkatkan minat masyarakat mencintai produk lokal yang ada di Indonesia.
National Poster Competition dilaksanakan bersamaan dengan acara Opening Ceremony dan Essay National Competition melalui media zoom meeting, pada Minggu (07/11/21). Acara National Poster Competition ini berawal dengan dibukanya pendaftaran mulai pada tanggal 26 Agustus – 30 Oktober 2021. Dilanjutkan dengan pengumpulan karya pada 26 Agustus – 04 November. Penilaian dan like sosmed tanggal 5 – 6 November. Dan pengumuman juara pada tanggal 7 November 2021 saat acara Ahmad Dahlan Accounting Fair ADAF #8.
Acara Ahmad Dahlan Accounting Fair ADAF #8 diawali dengan persiapan, setelah itu dilanjutkan dengan briefing oleh setiap penanggung jawab masing – masing kegiatan. Andri Prasetyo mengatakan “Kita sebagai panitia dari lomba National Poster Competition Harus bisa memberikan yang terbaik kepada para peserta yang sudah mengikuti lomba ini. Selain itu kita juga harus berterima kasih kepada para peserta National Poster Competition yang sudah mengikuti Lomba Poster di Ahmad Dahlan Accounting Fair #8 ini. Semoga tahun depan peserta yang sudah mengikuti lomba poster tahun ini bisa mengikuti kembali ditahun depan.” tuturnya selaku penanggung jawab acara National Poster Competition.
Peserta National Poster Competition sebanyak 13 orang dari berbagai Universitas di seluruh Indonesia. Penilaian yang dilakukan oleh kak Aufa Pintor berdasarkan kriteria penilaian, yaitu orisinil karya, Isi Poster, Desain dan Visualisasi Poster, Dan penilaian Sosial Media.
Pengumuman hasil karya National Poster Competition dimulai pada jam 10.30 WIB. Peserta yang mendapat juara National Poster Competition yaitu juara 1 Fina Dwi Novita Sari dari Universitas Muhammadiyah Purwokerto dengan judul poster “UMKM GOES DIGITAL”,

Juara 2 Hanif Rosyadah dari Universitas Gajah Mada dengan Judul poster “Bisnis Lokal di Era Serba Digital”,

Juara 3 Hajrah Merdian Punky Saputri dari MAN 2 Banyumas dengan Judul Poster “Berpikir Global Cintai Produk Lokal”

Juara Terfavorit Fina Dwi Novita Sari dari Universitas Muhammadiyah Purwokerto dengan judul poster “UMKM GOES DIGITAL”

Kegiatan berakhir pada pukul 11.45 WIB dengan rangkain acara penutup, terima kasih kepada teman – teman yang sudah berpartisipasi dalam National Poster Competition, Semoga tahun depan bisa mengikuti Kembali kegiatan ini ucap master of ceremony pada akhir kegiatan tersebut.